Headlines News :
Home » » Pertamina Berikan Penghargaan Wali Kota Sebagai Duta Peduli Lingkungan Hidup

Pertamina Berikan Penghargaan Wali Kota Sebagai Duta Peduli Lingkungan Hidup

Written By Liputan Jabar on Sabtu, 30 April 2016 | Sabtu, April 30, 2016

Bandung, LipJab - Ridwan Kamil untuk kesekiankalinya menerima penghargaan atas kinerja sebagai Wali Kota yang peduli terhadap lingkungan hidup. Seiring dengan banyaknya program lingkungan hidup yang dijalankan.  


Penyerahan penghargaan diserahkan oleh Direktur Pemasaran, Ahmad Bambang. Ridwan Kamil dianggap memiliki visi dan konsisten dalam kampanye peduli lingkungan, serta berperan aktif dalam mempublikasikan kegiatan lingkungan.



Sebelumya Wali Kota Bandung telah mendukung salah satu program PT Pertamina (persero) di wilayah Jawa bagian barat, yaitu program Pertamax Bersih-bersih yang masih terus dilaksanakan di wilayah Bandung. Dalam program ini, masyarakat Kota Bandung dapat membawa kertas untuk ditukarkan dengan produk Pertamax di SPBU-SPBU yang terpilih. Program ini berupaya untuk mengurangi sampah kertas yang seharusnya dapat didaur ulang sekaligus melakukan edukasi tentang kebersihan lingkungan.


Dalam sambutannya pria yang akrab disapa Emil ini memotivasi seluruh warga di Kota Bandung untuk menjadi warga yang berakhlak baik, dan kreatif.


"Dalam program ini saya akan budayakan mendaur ulang menjadi budaya di kota Bandung, bukan gaya-gayaan dan bukan keren-kerenan tapi memang kebutuhan. Termasuk tahun ini pertamina berkomitmen dengan penghijauan kota Bandung, ada ribuan tanaman dan pohon kita akan hijuakan kota ini ", ujarnya di SPBU COCO jalan Ir. H. Juanda, Bandung. Sabtu (30/04/16).


Penyerahan penghargaan bersamaan dengan pemberian 162 sepeda dan buku tentang lingkungan hidup untuk para pelajar SMP dan SMU yang berdomisili di wilayah Bandung dan sekitarnya. Selain itu pertamina mendonasikan 1 unit motor bak sampah untuk masyarakat kota Bandung serta 8 Converter Kit Vigas untuk kendaraan dinas Pemkot Bandung. Vigas merupakan bahan bakar LPG untuk kendaraan dengan RON 98 yang terbukti hemat serta menghasilkan emisi yang lebih rendah.
Share this post :

Posting Komentar

 
Copyright © 2016. LiputanJabar.com | Akurat Terpercaya .
Kontak Redaksi | Designed By Bang One